Berita

Blokir Steam dan PayPal, Kominfo Terima Jutaan Serangan Hacker Hari Ini

Blokir Steam dan PayPal, Kominfo terima jutaan serangan hacker hari ini.

Dalam beberapa jam terakhir, nama Kominfo atau Kementerian Informatika dan Informasi tengah ramai diperbincangkan. Bagaimana tidak, Kominfo baru saja memblokir Steam dan PayPal, dua layanan yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Lebih lanjut, akibat ulah Kominfo yang memblokir Steam dan PayPal, situs Kominfo mendapatkan banyak serangan hacker setiap harinya.

Lantas, bagaimana sih curhat dari Kominfo soal hal ini? Yuk simak ulasan dari Gamedaim berikut. Jangan lupa untuk membagikan informasi berikut ke rekan kalian juga yah.


Blokir Steam dan PayPal, Kominfo Terima Serangan Hacker Tiap Hari

Cara Buka Situs Yang Diblokir Kominfo Menggunakan CloudFlare WARP | Gamedaim
Cara Buka Situs Yang Diblokir Kominfo Menggunakan CloudFlare WARP | Gamedaim

Bagi kamu yang belum tahu, Kominfo dalam beberapa minggu terakhir telah memerintahkan ke seluruh layanan yang ada di Indonesia untuk mendaftarkan diri di Situs PSE (Penyelenggara Sistem Elektronik). Jika dalam waktu yang telah ditentunkan mereka tidak mendaftar, maka layanan tersebut akan diblokir.

Lebih lanjut, Semuel Abrijani selaku Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatikan Kominfo mengatakan bahwa mereka mendapatkan banyak sekali serangan hacker setiap harinya.

Kami mengalami puluhan juta serangan, ini kan situs PSE informasi untuk masyarakat, kok diserang.

Situs PSE milik Kominfo sendiri merupakan sebuah platform yang mana seluruh masyarakat bisa mengecek aplikasi atau PSE mana saja yang sudah terdaftar. Lebih lanjut, Semuel mengatakan bahwa situs tersebut sempat pulih namun terus diserang setiap harinya.

Benerin diserang lagi, benerin diserang lagi, ini kan informasi untuk masyarakat, informasi kepada media agar tahu siapa saja yang sudah daftar, itu masih aja digangguin, ya namanya juga resiko


Daftar Aplikasi yang Telah Diblokir

Paypal Hingga Steam Diblokir, Warganet Ngamuk Trendingkan Tagar #blokirkominfo
Paypal Hingga Steam Diblokir, Warganet Ngamuk Trendingkan Tagar #blokirkominfo

Hingga saat ini, sudah ada beberapa aplikasi populer yang diblokir oleh Kominfo. Beberapa layanan tersebut memang masih bisa di akses melalui browser, namun aplikasinya sudah tidak bisa lagi. Berikut aplikasi yang sudah diblokir oleh Kominfo.

  1. Amazon
  2. Pay Pall
  3. Yahoo
  4. Bing
  5. Dota
  6. GO Counter Strike
  7. Battlenet
  8. Origin
  9. Steam
  10. Epic games

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks