BeritaBocoranNintendoNintendo Switch

Bocoran: Batman Arkham Collection Bakal Rilis ke Nintendo Switch

Laporan terbaru telah mengungkapkan bahwa Batman Arkham Collection bakal rilis ke Nintendo Switch.

Laporan terbaru telah mengungkapkan bahwa Batman Arkham Collection bakal rilis ke Nintendo Switch.

Informasi ini pertama kali muncul melalui artikel VGC. Jika kalian tertarik dengan game-game besutan Rocksteady Studios, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di Gamedaim News.

Batman Arkham Collection Bakal Rilis ke Nintendo Switch?

Batman Arkham Collection Bakal Rilis ke Nintendo Switch
Image Credit: Rocksteady Studios

VGC melaporkan bahwa situs retailer Prancis, WTT, telah mendaftarkan Batman Arkham Collection dengan seharga 60 Euro dengan rilis pada tanggal 31 Agustus 2022 (placeholder). Saat artikel ini rilis, daftar tersebut telah dihapus oleh WTT.

WTT sempat mendaftarkan versi Nintendo Switch dari The Witcher 3: Wild Hunt sebelum pengumuman resminya, jadi ada kemungkinan besar Batman Arkham Collection versi Nintendo Switch ini adalah asli.

Batman Arkham Collection pertama kali rilis untuk konsol dan PC pada tahun 2018. Koleksi ini termasuk tiga game Batman dari Rocksteady Studios, termasuk Batman: Arkham Asylum, Batman: Arkham City, dan Batman: Arkham Knight.

Batman: Arkham City versi Wii U adalah satu-satunya judul Rocksteady Studios yang rilis untuk konsol Nintendo. Jika informasi WTT ini benar, maka kita hanya perlu menunggu pengumuman resmi dari Rocksteady Studios dan Warner Bros. Games.

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks