BeritaPCResmi

Janjikan Upgrade Visual, Baldurs Gate 3 Ditegaskan Tetap Rilis di 2023

Baldurs Gate 3 janjikan Upgrade visual baru. Lantas, bakal seperti apakah penampilannya?

Cukup lama tidak memberikan kabar terbarunya, kini Larian Studios akhirnya kembali lagi ke permukaan dengan berita terbaru sangat spesial. Tentunya, ini ada hubungannya juga dengan game RPG miliknya yaitu Baldurs Gate 3. Setelah mengalami pengembangan yang penuh rintangan, Baldurs Gate 3 janjikan Upgrade visual baru. Lantas, kapan kira-kira game ini akan rilis penuh? Yuk ikuti terus pembahasan Gamedaim News berikut.

Pertama kali masuk Early-Acess pada tahun 2020 lalu, Baldurs Gate 3 merupakan salah salah game RPG unik yang membawa konsep Top-Down Tactical RPG. Game ini mengajak pemain untuk memperhitungkan semua keputusan karakter pada party mulai dari serangan, pertahanan, posisi karakter, hingga pemilihan dialog. Janji Larian Studios untuk terus memperluas gamenya hingga tahun 2022 masih akan berlanjut meskipun sudah 1 tahun rilis.

Larian Studios Kembali Tegaskan Bahwa Baldurs Gate 3 Akan Rilis di Tahun 2023

Melalui laporan yang kami dapatkan pada situs resminya, Larian Studios selaku pengembang game tersebut secara resmi mengungkap rencana mereka terhadap Baldurs Gate 3 di tahun 2022 ini. Meskipun demikian, mereka tetap menegaskan bahwa game tersebut baru akan rilis secara sepenuhnya pada tahun 2023 mendatang. Untuk sementara itu, ia membawa informasi lebih lanjut lewat pergelaran D&D Direct 2022.

Benar saja, Baldurs Gate 3 menjanjikan konten berupa Story Mission baru lengkap dengan perombakan Visual upgrade yang lebih modern. Sayangnya, pihak studio sendiri mengaku belum bisa berbicara banyak soal konten Story Mission tersebut. Mereka hanya memastikan bahwa team akan kesulitan jika harus mengejar perilisan penuhnya pada tahun 2022 ini. Jadi fans diminta untuk bersabar terlebih dahulu.

Baldurs Gate 3 Akan Kedatangan Story Mission Baru dan Upgrade Visual

Larian berjanji untuk terus memberikan dukungan penuh terhadap pembaruan hotfix seperti bug dan glitch yang pemain laporkan melalui Feedback. Mereka mengatakan bahwa “kami telah menambahkan banyak hal hebat, dan masih banyak lagi untuk masa depan. Jadi, bergabunglah dengan kami dalam Early Access Baldurs Gate 3, atau kembali bergabung pada tahun 2023 saat gamenya dirilis.”

Meskipun sempat ditargetkan untuk rilis pada tahun depan, Larian tidak menunjukkan detail soal jendela perilisannya. Bagi kalian yang ingin mencoba versi Early-Access, maka Baldurs Gate 3 bisa kalian mainkan melalui platform PC secara eksklusif. Seperti biasa, kamu bisa membelinya melalui halaman Steam Store. Lantas, bagaimanakah pendapat kalian tertarik untuk mencoba game ini?

Pengamat Game PC dan Konsol - suka Pinguin.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks