Pembahasan Ubisoft dengan franchise andalannya masih terus berlanjut. Pada kesempatan ini kita kembali mendapatkan kabar dari game lama mereka yaitu Assassins Creed Odyssey. Setelah merilis Assassins Creed Origins ke layanan Xbox, kali ini giliran Assassins Creed Odyssey pula yang siap rilis ke Xbox Game Pass. Kira-kira kapan game tersebut akan meluncur? Yuk ikuti terus berita game terbaru berikut ini.
Dirilis pertama kali pada tahun 2018 yang lalu, Assassins Creed Odyssey merupakan salah satu game Assassins yang paling ekspansif dari semua judul yang pernah Ubisoft rilis. Bagaimana tidak, game ini hadir dengan elemen RPG kental lengkap dengan opsi dialog yang dapat merubah ending dalam Main Story. Bukan hanya itu, Odyssey bahkan menawarkan mekanik Naval Combat yang memungkinkan kamu untuk berperang menggunakan kapal layar khas Yunani kuno.
Setelah Origins, Assassins Creed Odyssey Akhirnya Tuju Xbox Game Pass Juga
Dalam informasi yang kami terima lewat akun Twitter resmi miliknya, Xbox selaku penyedia layanan tersebut baru saja memastikan bahwa Assassins Creed Odyssey akan siap meluncur ke Xbox Game Pass. Seperti yang terlihat, gamenya sudah bisa kalian akses mulai hari ini. Odyssey tidak datang sendirian, ia juga ditemani oleh judul lain seperti Ni No Kuni series dan Deathloop yang sebelumnya hanya rilis eksklusif di Playstation.
Assassins Creed Odyssey menceritakan petulangan 2 bersaudara Alexios dan Kassandra, yang merupakan anak dari seorang kesatria Sparta. Sejak kecil kedua saudara ini terpisah jauh dengan keluarganya. Namun, masing-masing karakter menempuh jalan yang sama sebagai sorang Misthios (Tentara bayaran) di dataran Yunani. Dari sini kedua protagonis akhirnya bertemu dengan organisasi The Hiden Ones untuk menampuh takdir baru sebagai Assassins.
Deathloop dan Ni No Kuni Juga Akan Masuk Game Pass
Berbicara soal Assassins Creed, perjuangan Ubisoft untuk terus memberikan seri terbaru franchise ini masih terus berlanjut. Melalui pergelaran Ubisoft Forward yang digelar lusa kemarin, mereka baru saja mengumumkan 4 proyek AC baru mulai dari AC: Mirage, Codename Red, Codename HEXE, dan Codename Jade. Ditambah lagi, mereka juga mengumumkan Serial TV Live-Action Netflix untuk Assassin’s Creed terbaru.
Bagi kalian yang belum sempat mencoba game ini, maka sekarang adalah waktu yang tepat untuk mencobanya. Untuk itu, Assassins Creed Odyssey sudah bisa kalian mainkan melalui platform PC, PS4, dan Xbox One. Seperti biasa, pengguna PC dapat membeli gamenya melalui halaman Steam Store dan Uplay Store. Jadi, apakah kamu siap untuk berlayar kembali di negeri Yunani bersama Alexios dan Kassandra? Jangan lupa tulis komentamu di bawah ya.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.