Cheater menjadi masalah yang sangat mengganggu pada semua game baik itu game Mobile ataupun PC. Ada berbagai penyebab misalnya skill bermain cupu tapi mau menang. Pihak developer game juga gencar-gencarnya melakukan banned akun yang terindikasi menggunakan cheat
Kali ini datang kabar dari salah satu game besutan Activision yaitu Call of Duty: Warzone. Game yang rilis tahun lalu ini cukup sukses karena berhasil memiliki 15 juta pemain dalam waktu 3 hari.
Activision Banned 60 Ribu Akun Cheater

Baru-baru ini Activision melakukan banned terhadap akun yang menggunakan Cheat CoD Warzone yang berjumlah 60 ribu. Selain itu, Activision menyatakan melalui website resminya jika saat ini total akun menggunakan cheat berjumlah 300 ribu secara global. Mereka tidak akan memberikan toleransi terhadap game yang menggunakan cheat dan mereka berjanji menyelesaikan masalah ini.
Activision juga selalu berupaya mengatasi sumber penyedia Cheat Call of Duty: Warzone, modding atau hacking. Hal itu bertujuan agara memberikan pemain permainan yang adil dan menyenangkan.
Tindakan Khusus Activision

Pemberantasan cheat Call of Duty oleh pihak Activision bukanlah isapan jempol belaka, karena kita bisa menilai sendiri dari berbagai tindakan dari mereka untuk membasmi cheater. Berikut ini tindakan Activision:
- Pembaruan keamanan backend mingguan
- Mekanisme pelaporan dalam game yang ditingkatkan
- Menambahkan otentikasi 2 faktor, yang telah membatalkan lebih dari 180.000 akun
- Menghilangkan banyak penyedia cheat
- Meningkatkan tim dan pekerja yang berdedikasi di bidang pengembangan perangkat lunak, teknik, ilmu data, hukum, dan pemantauan
- Meningkatkan upaya dan kemampuan untuk mengatasi masalah
- Peningkatan pada perangkat lunak anti-cheat internal
- Teknologi deteksi tambahan
- Pembaruan komunikasi reguler sedang berlangsung; lebih banyak dialog dua arah
- Tidak ada toleransi untuk penyedia Cheat CoD: Warzone
- Larangan yang konsisten dan tepat waktu
Tidak hanya Call of Duty: Warzone, namun Modern Warfare dan Black Ops juga mendapatkan peningkatan keamanan untuk mengatasi cheater.
Cukup sekian info kali ini, jangan sampai kamu ketinggalan informasi penting lainnya seputar dunia game. Terus update berbagai informasi menarik mengenai dunia game dengan mengunjungi Gamedaim atau instal aplikasinya.